Senin, 02 September 2013

TRACKBALL


Trackball adalah sebuah piranti penunjuk berupa bola yang dapat bergulir ke segala arah. Bola ini ditempatkan di dalam sebuah perangkat yang mempunyai sensor gerakan. Contohnya mouse komputer. Sensor di dalam mouse mendeteksi pergerakan trackball untuk membantu pengguna mengarahkan kursor di layar komputer ke arah yang dikehendaki.

Trackball pertama
Trackball pertama kali diciptakan pada tahun 1952. Jauh sebelum mouse (menggunakan 2 buah roda kecil) diciptakan oleh Douglas Engelbart pada tahun 1963. Pencipta trackball adalah Tom Cranston dan Fred Longstaff. Penciptaan trackball saat itu merupakan bagian dari sistem informasi medan perang terkomputerisasi yang disebut DATAR, yang digunakan oleh militer Kanada. Trackball pertama ini berukuran besar. Kira-kira sebesar ukuran bola bowling.

Trackball untuk mouse pertama kali dikembangkan pada tahun 1970 oleh Bill English. English menggunakan bola logam kecil yang berputar ke segala arah yang ditempatkannya di dalam sebuah alat yang berisi semacam sensor. Dari pengembangan ini kemudian melahirkan mouse tipe trackball terbalik. Pengguna menggerakkan bola yang terletak di atas alat itu menggunakan jari.
Mouse trackball modern

Pada tahun 1972, Bill English bersama Douglas Engelbart  (pencipta mouse pada tahun 1963) bekerjasama mengembangkan penemuan mereka. Dari hasil kerjasama itulah kemudian mouse terus berkembang hingga tercipta mouse trackball modern yang popular sampai tahun 2000 an. Dewasa ini keberadaan mouse tipe trackball sudah banyak digantikan oleh kehadiran mouse tipe optik, dan mouse laser.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar